7 Cara Menjaga Ginjal Agar Tetap Sehat

Ginjal merupakan salah satu organ penting dalam tubuh kita selain jantung. Karena ginjal berfungsi untuk membantu mengatur sistem pembuangan air kecil serta memfilter darah yang akan diedarkan ke seluruh tubuh. Dengan adanya ginjal, zat-zat tubuh yang tidka berguna dan tidak dibutuhkan lagi oleh tubuh dibuang melalui urine serta menyeimbangkan kandungan garam dan mineral dalam darah sehingga tekanannya tetap terjaga seimbang.

Ginjal memang memiliki tugas berat dalam tubuh kita sehingga kesehatan ginjal harus tetap kita jaga agar dapat terus bekerja secara maksimal. Oleh sebab itu jangan pernah sekalipun menyepelekan kesehatan ginjal karena biasanya kita akan merasakan efeknya setelah ginjal kita parah atau bahkan sudah hampir tidak berfungsi lagi. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda coba dirumah untuk menjaga kesehatan ginjal seperti yang dikutip dari vemale.com.

Cara Menjaga Ginjal Tetap Sehat

Cara Menjaga Ginjal Tetap Sehat

Berhenti merokok
Rokok memang salah satu bahan yang sangat berbahaya bagi tubuh. Dengan merokok dapat membuat ginjal kita menjadi lemah sehingga memperberat kinerja paru-paru. Selain itu dengan merokok juga dapat menyebabkan berbagai macam gangguan dan penyakit lainnya. Jadi untuk menjaga ginjal agar tetap bersih dan sehat tentu saja dengan berhenti merokok. 

Berhenti meminum alkohol
Sudah jelas dengan mengkonsumsi alkohol sama saja dengan meracuni tubuh kita. Dengan masuknya alkohol kedalam tubuh, membuat ginjal dan liver bekerja sangat berat. Sampai akhirnya ginjal mengalami kegagalan fungsi dan membuat banyak racun tidak terfilter atau tersaring.Oleh sebab itu, mulai sekarang berhentilah mengkonsumsi alkohol.

Berolahraga
Dengan berolahraga tentu saja dapat membuat tubuh kita tetap sehat dan bugar. Anda dapat memulai olahraga yang murah meriah dan ringan seperti jogging atau jalan cepat untuk membuat jantung dan ginjal Anda sehat.

Menjaga berat badan
Dengan memiliki berat badan yang berlebih, tentu saja banyak lemak yang membalut tubuh dan organ dalam kita. Oleh sebab itu kinerja ginjal jauh lebih berat. Dengan memiliki berat badan yang ideal dapat membuat tubuh Anda tetap sehat dari pada tubuh yang gemuk dan berlemak.

Secukupnya minum air putih
Mengkonsumsi air mineral delapan gelas per hari wajib hukumnya untuk memenuhi asupan air dalam tubuh. Dengan tercukupinya asupan air membuat tubuh terhindar dari dehidrasi dan ginjal Anda tetap sehat dan dapat bekerja secara maksimal.

Hindari makanan asin
Dengan mengkonsumsi makanan asin dapat melemahkan kerja ginjal karena makanan asin mengandung sodium yang tinggi. Oleh sebab itu hindari mengkonsumsi makanan yang asin

Menghindari stress
Dengan kondisi yang stress dapat mempengaruhi kondisi tekanan darah dan ginjal, oleh sebab itu usahakan tubuh agar tetap rileks dan santai meskipun banyak persoalaan baik di tempat kerja maupun di rumah yang mengganggu.

Selain beberapa cara diatas, Anda juga dapat melengkapi nutrisi tubuh agar ginjal tetap sehat dan dapat bekerja secara maksimal dengan mengkonsumsi makanan kaya serat dan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Anda dapat mendapatkan asupan tersebut dari buah-buahan dan sayuran.