Manfaat Madu Untuk Wajah Agar Bersih Dan Segar

Manfaat madu memang sudah tidak diragukan lagi. Madu dapat dimanfaatkan untuk kesehatan maupun kecantikan manusia. Sejak dahulu, madu sudah dipercaya ampuh mengobati berbagai macam penyakit. Sedangkan dalam dunia kecantikan, madu dapat digunakan sebagai perawatan dan mengatasi berbagai masalah kulit seperti jerawat dan membuat kulit lebih halus.

Mungkin selama ini sebagian besar wanita dan remaja hanya mengetahui pemanfaatan madu hanya untuk dikonsumsi saja. Padahal madu dapat dijadikan masker untuk perawatan kecantikan wajah.

Manfaat Madu Untuk Wajah


Agar wajah Anda bersih dan segar, Anda dapat mengoleskan madu murni pada wajah dan biarkan kurang lebih selama 15 menit, biarkan sampai mengering. Kemudian setelah kering, bersihkan wajah menggunakan air hangat. 

Sedangkan untuk kulit berjerawat ringan, Anda bisa mencampurkan ½ cangkir air hangat dengan ¼ sendok teh garam. Gunakan cotton bud untuk mengoleskan campuran madu tersebut ke bagian wajah yang berjerawat. Berikan tekanan menggunaan kapas selama beberapa menit untuk melembutkan bagian tersebut. Kemudian gunakan kapas, oleskan madu pada bagian wajah yang berjerawat tersebut. Diamkan kurang lebih selama 10 menit. Kemudian basuh dan tepuk-tepuk perlahan sampai mengering.  

Dengan menggunakan madu, tentu saja kita bisa melakukan perawatan wajah dengan biaya yang murah. Apakah Anda tertarik untuk mencobanya? Semoga manfaat madu diatas bisa bermanfaat.